Untuk semakin memantapkan langkah dalam berbagi dan berkolaborasi di PembaTIK Level 4, saya bersama rekan-rekan Sahabat Teknologi Kabupaten Cilacap berinisiatif untuk menjalin komunikasi yang lebih erat dengan pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap. Setelah bertemu dengan Kepala Dinas dan Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap, pada kesempatan kunjungan Ibu Narti, S.Pd., M.Pd., Kepala Seksi Dikdas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap di SDN Panimbang 01 Cimanggu, kami menyampaikan secara langsung mengenai kegiatan PembaTIK yang sedang kami ikuti. Kami sangat beruntung mendapatkan dukungan penuh dari Ibu Narti. Beliau memberikan semangat dan motivasi kepada kami untuk terus belajar dan mengembangkan diri.
Ibu Narti berharap agar kami dapat menyelesaikan PembaTIK Level 4 dengan sukses dan lancar. Dukungan beliau sangat berarti bagi kami. Melalui PembaTIK Level 4, kami berharap dapat memberikan kontribusi yang lebih besar dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah. Kami juga berharap dapat menginspirasi rekan-rekan guru lainnya untuk turut serta dalam program ini. Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ibu Narti atas dukungan dan perhatiannya.
#BLPTKemendikbudristek
#MerdekaBelajar
#PembaTIK2024
#SahabatTeknologiKemendikbudristek
#PlatformMerdekaMengajar